SURAT EDARAN REKTOR UIN SUSKA
Nomor : Un.04/R/PP.00.9/4555/2016
TENTANG HIMBAUAN SHOLAT BERJAMA’AH ZUHUR DAN ASHAR DI MESJID UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU
math.uin-suska.ac.id – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, maka dengan ini Kami menghimbau kepada :
- Pimpinan Fakultas, Lembaga, Pusat dan Pimpinan Struktural;
- Dosen PNS/ Non PNS;
- Pegawai PNS/ Non PNS;
- Mahasiswa.
Di lingkungan UIN Suska Riau
Agar :
- Menghentikan seluruh kegiatan saat Adzan Zuhur dan Ashar Berkumandang;
- Pimpinan Fakultas, Fakultas, Lembaga, Pusat dan Pimpinan Struktural agar menyampaikan kepada Dosen, Pegawai dan Mahasiswa di lingkungan yang saudara pimpin untuk bisa menghentikan sesaat perkuliahan dan kegiatan lainnya saat Adzan Berkumandang serta menghimbau untuk melaksanakan Sholat Zuhur maupun Ashar secara berjama’ah di Mesjid UIN Suska Riau.
Demikianlah disampaikan untuk dilaksanakan.
Semoga Allah SWT senantiasa mengampuni segala dosa-dosa kita dan melimpahkan rahmad dan ridhonya kepada kita semua. Amin Ya Robbal Alamin.
Rektor,
Prof. Dr. H. Munzir Hitami, MA